Sabtu, 07 Februari 2009

Mencegah Komputer terinfeksi virus tanpa anti virus.


Sering kali kita kesal karena komputer kita lambat dalam mengakses data , atau bahkan file-file penting dalam komputer tiba-tiba tidak bisa di buka , hal ini sering terjadi bila komputer kita terkena virus , dan bahkan bila kita sudah memformat ulang komputer pun hal ini bisa saja terjadi lagi. Sebagian besar user di Indonesia terinfeksi virus melalui flashdisc ini terjadi karena flash disc adalah penyimpan data yang gampang digunakan tanpa melalui proses burning seperti cd, tapi kelemahan yang paling fatal dari falsh disc ini adalah virus gampang menjalar dan tersimpan secara otomatis, ini karena flash disc merupakan sebuah system, hal ini tentu akan menjadikan flash disc sebagai media penyebar virus yang berbahaya bagi komputer apabila di sambungkan ke komputer lain . nah disini penulis akan memberikan sebuah tips agar kita dapat mencegah virus menginfeksi komputer kita secara otomatis dari sebuah flash disc.

1. Jalankan Run dengan mengklik “Start menu – Run”
2. Ketik “gpedit.msc” lalu enter
3. Setelah muncul tampilan group policy klik pada “computer configuration”
4. Setelah itu klik tanda + pada “administrative templates”
5. Setelah itu Klik pada system dan klik kiri dobel “turn off autoplay”
6. Pada tampilan menu turn off auto play properties klik “enabled” dan pada “turn of auto play on “ ubah pada “all drives”
7. Klik pada “user configuration”
8. Setelah itu klik tanda + pada “administrative templates”
9. Setelah itu Klik pada system dan klik kiri dobel “turn off autoplay”
10. Pada tampilan menu turn off auto play properties klik “enabled” dan pada “turn of auto play on “ ubah pada “all drives”

Selamat mencoba

Tidak ada komentar:

Berita kita

Mengenai Saya

Foto saya
jiwa ragaku untuk negeri ini